Produk adalah barang
atau jasa dan informasi yang di perjual belikan dipasaran. Produk adalah sesuatu yang dapat ditawarkan pada pasaran dan bisa memuaskan keinginan atau kebutuhan.
barang jasa
Dalam produk terdapat lima tingkatan produk
- Manfaat Inti adalah Manfaat dasar dari suatu produk yang ditawarkan kepada konsumen
Contoh : pelanggan cipaganti
membeli tiket untuk mendapatkan pelayanan perjalanan jasa travel
- Pruduk Dasar adalah Bentuk dasar dari suatu produk yang dapat dipasarkan oleh panca Indra (Pelanggan)
contoh: cipaganti menyediakan sebuah mobil
dengan fasilitas supir, tempat duduk perorangan.
- Produk Yang di Harapkan adalah Serangkai atribut-atribut produk dan kondisi-kondisi yang diharapkan oleh pembeli pada saat membeli suatu produk
Contoh
: pelanggan mengharapkan supir yang berpegalaman dan handal serta tempat duduk
yang nyaman
- Produk Tambahan adalah Sesuatu yang membedakan antara produk yang ditawarkan oleh badan usaha dengan produk yang ditawarkan oleh pesaing.
Contoh
: cipaganti selain menawarkan produk trevel dengan mobil mini bus, cipaganti
juga menyediakan bus besar apabila pelanggan akan pergi ke luar kota dan taxi dalam kota
- Produk Pontensial adalah Semua argumentasi dan perubahan bentuk yang dialami oleh suatu produk dimasa datang
Contoh : trevel cipaganti yang
menyediakan paket tour
Sistem produk dalah sekelompok barang yang berbeda tetapi berhubungan dan berfungsi dengan cara kompatible
BAURAN PRODUK
Bauran produk dalah satu set produk dan unit produk yang ditawarkan penjual kepada pembeli. bauran produk memiliki lebar, panjang, dalam dan konsistensinya dlaam suatu jajaran lini dari produk perusahaan terkait. hal tersebut merupakan keputusan dari bauran produk.
4 dimensi bauran produk:
- Lebar Bauran Produk adalah memilah suatu bidang lini produk kedalam beberapa lini produk yang berbeda dalam perusahaan yang sama (jajaran produk)
- Panjang Bauran Produk adalah membedakan lebar bairan produk kedalam beberapa jenis yang berbeda lagi, jadi mengacu kepada jenis dari lebar produk
- Dalam Bauran Produk adalah membedakan panjang bauran produk kedalam beberapa tipe atau variasi yang berbeda masing-masing spesifikasinya
- Konsistensi Bauran Produk adalah untuk mengetahui seberapa dekat hubungan lini produk terhadap pemakaian akhir, persyaratan produk dan saluran distribusi.
Ke empat dimensi bauran produk memberikan alternative strategi berkenaan dengan pengelolaan bauran produk, perushaan dapat meningkatkan bisnis dengan cara:
- Menambah lini produk
- memperpanjang setiap lini produk
- menambah variasi setiap lini produk yang berarti menambahkan kedalam lini produk
- Lebar bauran produk = Mobile divice
- Panjang bauran produk = Smartphone
Berdasarkan Wujudnya
Pemasaran biasanya mengklasifikasikan produk berdasarkan karakteristik produk, yaitu
- ketahanan
- wujud
- kegunaan (konsumen dan industri)
Berdasarkan ketahanan dan wujudnya produk dapat di klasifikasi atas:
- Barang yang tidak tahan lama (nondurable goods) contoh: barang-barang kebutuhan sehari-hari
- Barang tahan lama (durable goods) contoh barang elektronik
- Jasa (Service) contoh:cipaganti
Banyaknya jenis yang dibeli konsumen dapat diklasifikasi berdasarkan kebiasaan berbelanja konsumen yaitu:
- Convenience goods
- Shopping goods
- Specialty goods
- Unsought goods
Lini produk adalah sekelompok produk di dalam kelas produk yang saling berhubungan erat. Hal ini terkait karena mempunyai fungsi yang sama, di jual kepada pelanggan yang sama, dipasarkan melalui gerai atau saluran yang sama, dan masuk dalam kisaran harga tertentu.
Keputusan Lini Produk
Keputusan Lini Produk terbagi menjadi 2 antara lain :
1. Analisis Lini Produk
Analisis Lini Produk merupakan langkah pengembangan suatu perusahaan dalam menenawarkan produknya dan memeberikan nilai tambah pada produknya untuk memenuhi kebutuhan pelanggan yang berbeda .
2. Panjang Lini Produk
Panjang Lini Produk bertujuan untuk menciptakan lini produk yang terlindung dari peningkatan dan penurunan kondisi ekonomi.
Sumber : http://sasticha.wordpress.com/2011/12/18/mengelola-bauran-dan-lini-produk/
KELOMPOK 1
Muhammad Fauzi Dzulkifli
Ilham Mega Dwijaya
Swadipta Yuda Prawira
Yoga Chaniago
Yongki Indra Lesmana
Tidak ada komentar:
Posting Komentar